Perkuat Indikator Kinerja Sasaran, Tim Penyusun Renstra Adakan Brainstorming dengan MPU
Pada hari Selasa, 16 April 2019 yang lalu, bertempat di ruang sidang rektor lantai IV, Gedung Rectorate and Reseacrh Center UNP, Tim penyusun Rencana Strategis (Renstra) Universitas Negeri Padang tahun 2020-2024 melakukan brainstorming dengan Majelis Pimpinan Universitas (MPU). Acara yang dibuka langsung oleh Rektor ini di hadiri oleh Wakil Rektor II, III, dan IV, Dekan selingkungan UNP, Direktur PPs, Ketua Lembaga, Staf Ahli Rektor serta tim penyusun Renstra.
Dalam sambutannya, Rektor meminta tim penyusun untuk mempertimbangkan indikator klasterisasi perguruan tinggi Indonesia Tahun 2019 yang baru saja dikeluarkan Dirjen Kelembagaan Kemenristekdikti melalui surat nomor (B/606/C.C5/KB.00.02/2019 tertanggal 4 April 2019. Beberapa indikator yang dimaksud antara lain: % dosen berpendidikan S3, % Dosen dalam jabatan Lektor Kepala dan Guru Besar, Jumlah mahasiswa asing, jumlah dosen asing, pembelajaran daring, jumlah patent per dosen, jumlah sitasi per dosen, % lulusan yang memperoleh pekerjaan dalam waktu 6 (enam) bulan. Rektor meminta tim penyusun renstra untuk menjadikan indikator-indikator tersebut sebagai indikator kinerja sasaran, sehingga nantinya bisa disusun program dan kegiatan untuk mencapai sasaran tersebut.
Dalam acara ini berbagai masukan juga diberikan Wakil-wakil Rektor, Dekan selingkungan UNP, dan Direktur PPs dan Ketua Lembaga, antara lain pentingnya memperhatikan indikator-indikator yang menunjukkan unggul di Asia, perlunya dideskripsikan bidang apa yang diunggulkan?, pentingnya update data baseline, dan sebagainya.
Dalam kesempatan ini, ketua tim penyusun renstra, Prof. Dr. Yasri, MS mengucapkan terima kasih atas saran dan masukan yang diberikan oleh anggota MPU. Saran dan masukan tersebut akan menjadi perhatian dan pertimbangan dalam penyusunan renstra. Ketua tim juga menyampaikan bahwa tim juga akan melakukan brainstorming dengan stake holder lainnya seperti tokoh-tokoh UNP, alumni, perwakilan mahasiswa, dan DUDI, guna mendapatkan saran dan masukan dalam penyusunan renstra UNP 2020-2024.